Dihadiri Ketua KPU Lebak, PPS Cikatapis Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPHP

0



Cikatapis, PPS Desa Cikatapis – Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Cikatapis, Kecamatan Kalanganyar menggelar rapat pleno terbuka Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) di Kantor Desa Cikatapis, pada Sabtu (03/08/2024). 

Rapat pleno digelar berkenaan dengan tugas petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) telah selesai dalam melaksanakan pencocokan dan penelitian data masyarakat untuk dijadikan pemilih pada pilkada serentak 2024 November mendatang.

Turut hadir dalam rapat pleno terbuka tersebut Ketua KPU Lebak beserta jajaran sekretariat KPU Lebak, PJ Data dan Informasi PPK Kecamatan Kalanganyar, Kepala Desa Cikatapis, Bhabinkamtibmas Desa Cikatapis, Babinsa Desa Cikatapis, Pengawas Kelurahan/Desa serta ex petugas pantarlih Desa Cikatapis.

Ketua KPU Lebak, Dewi Hartini dalam sambutannya, Dewi Hartini menyampaikan terima kasih kepada seluruh penyelenggara, terutama petugas Pantarlih Desa Cikatapis, yang telah berperan aktif dalam pemutakhiran data.

"Terutama saya atas nama pribadi dan kelembagaan mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh penyelenggara, terutama kepada petugas Pantarlih khususnya Desa Cikatapis yang telah ikut serta dalam proses pemutakhiran data," ujar Dewi Hartini.

Dewi mengajak seluruh masyarakat untuk datang memilih pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten serta Bupati dan Wakil Bupati Lebak pada 27 November mendatang.

"Saya juga mengajak untuk datang dalam memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, Bupati dan Wakil Bupati Lebak pada tanggal 27 November nanti. Kesuksesan pada pemilihan adalah tanggung jawab kita bersama," tambahnya.

Senada dengan Ketua KPU Lebak, Kepala Desa Cikatapis Aat Tartilah dalam sambutannya menyampaikan rasa terimakasih kepada PPS dan Pantarlih yang sudah menyelesaikan pecoklitan.

"Saya atas nama pemerintah Desa, menyampaikan terimakasih kepada para pantarlih yang sudah menyelesaikan coklit, semoga kedepan pilkada dapat berjalan dengan lancar," imbuhnya.

Ditempat yang sama, Miftahu Jami Nakdan, Ketua PPS Desa Cikatapis dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada pantarlih yang telah bertugas selama sebulan penuh.

"Saya ucapkan terimakasih kepada para pantarlih yang sudah bekerja secara maksimal dalam menyukseskan proses coklit terhadap data masyarakat di Desa Cikatapis untuk dijadikan pemilih pada pilkada yang akan datang," katanya.

Lebih lanjut, Miftahu menambahkan tentu terjadi perubahan jumlah data awal dengan data yang sudah dicoklit oleh pantarlih.

"Tentu pasti memunculkan perubahan terhadap data awal yang diterima oleh PPS dari KPU melalui PPK, semula berjumlah 2941 kini menjadi 2983, dan data tersebut akan terjadi perubahan selama tahapan berjalan hingga menjadi DPT " tandasnya.***

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)